Selama beberapa bulan menggunakan distro manjaro, setelah melakukan update kernel bisa dipastikan akan menemui error saat ingin menjalankan docker. Baik itu dengen docker run maupun docker-compose.
Penulis: Harry Yunanto
Beberapa hari yang lalu sempat membaca sebuah berita mengenai bug yang cukup berbaya yang terjadi pada mereka yang memiliki laptop lenovo dan menginstall Ubuntu versi 17.10. Ubuntu 17.10 sendiri merupakan versi terbaru dari distro linux Ubuntu yang di rilis pada bulan Oktober kemarin. Saking berbahayanya bug ini sampai-sampai images untuk versi terbaru ini dihilangkan sementara dari halaman download ubuntu. Tapi ini untuk hanya yang versi desktop saja, untuk versi lain masih tetap tersedia dan aman untuk digunakan.
Setelah pada artikel sebelumnya sudah sedikit membahas tentang pengenalan dan bagaimana menggunakan docker. Kali ini kita akan membahas dan mencoba beberapa perintah-perintah dasar untuk menggunakan docker. Menggunakan docker tanpa akses root: Â pertama masukan user login kita kedalam grup docker sudo usermode -aG docker $USER setelah itu kita bisa langsung menggunakan docker (tanpa perlu hak akses root ataupun sudo)
Untuk memulai pekerjaan development website, yang pertama harus dilakukan adalah melakukan instalasi dan setup aplikasi-aplikasi yang kita butuhkan di mesin kita. Ada beberapa cara untuk melakukannya: Yang pertama adalah dengan melakukan installasi masing-masing aplikasi yang dibutuhkann secara manual. Yang kedua menggunakan aplikasi yang sudah menyediakan semua aplikasi yang kita butuhkan. Yang ketuga dengan menggunakan docker. Untuk cara pertama tentu tidak perlu banyak penjelasan. Mau kita menggunakan Windows, Mac atau Linux masing-masing sudah ada aplikasi yang tinggal kita download dan install. Untuk cara kedua bisa menggunakan xampp untuk windows atau mamp jika menggunkan mac. Untuk cara ketiga kita membutuhkan aplikasi tambahan, yaitu docker. Lantas apa itu docker? Docker adalah aplikasi untuk mengisolasi dan mengemas sebuah lingkungan sistem operasi kemudian menjalankan aplikasi didalamnya.[…]
Jadi selama sekitar sebulan ini laptop dell vostro 5470 yang biasa saya gunakan dirumah kena masalah. Saat proses mematikan laptop sering tidak bisa mati, dan berhenti di tulisan “Power down” dan harus mencet tombol power agak lama untuk benar-benar mematikannya. Laptop ini memang lumayan lama tidak digunakan. Penyebabnya karena keyboardnya rusak dan walau sempat dibawa ke service tapi karena beberapa hal akhirnya tidak jadi diperbaiki dan akhirnya disimpan saja. Sampai akhirnya beberapa waktu yang lalu iseng beli keyboard secara online kemudian minta tolong di service komputer dekat rumah untuk memasangkannya. Setelah sukses dan bisa digunakan kembali sekalian ganti hdd ke ssd. Setelah itu dipasang lah Elementary OS. Setelah setting sana sini akhirnya oke untuk digunakan. Cuma ya itu tadi ada[…]