Nganggo leren lo bro
“Nganggo leren bro” itu adalah kata-kata yang sering muncul dalam gojekan bersama teman-teman. Maklum rata-rata adalah para pengelana waktu *halah* maksudnya sering bekerja tanpa memperhitungkan waktu. Entah pagi siang sore malam, gak ada bedanya. Sehingga gojekan itu muncul, untuk menyindir agar kita jaga diri dan memperhatikan kesehatan diri sendiri. Karena kalau sudah tepar ya semuanya berantakan, pekerjaan gak beres dan malah tertunda.
Ada juga gojekan, bahwa sudah sah kerja jadi programmer atau kerja di bidang IT kalau sudah terkena salah satu dari usus buntu atau tiphus. Entah apa korelasinya. Tapi memang beberapa teman seprofesi sudah pernah merasakan salah satu dari penyakit itu. Kalau cuma flu,pilek atau masuk angin karena kebanyakan begadang itu sudah tidak dihitung.
Sebenarnya diri kita sendiri lah yang bisa memperhitungkan kapan kita harus istirahat dan kapan kita harus piknik alias refreshing. Tidak perlu menunggu orang lain mengingatkan. Sehingga kesehatan bisa terjaga.
Selain itu ya harus pintar-pinter mengatur waktu. Jangan sampai pekerjaan terbengkalai hanya karena keasikan melakukan hal lain. Misal nya saja, belajar-belajar hal lain, maklum dunia dalam berita #eh IT dan sejenisnya itu berkembang sangat pesat, setiap hari ada saja kejadian atau teknologi baru yang muncul. Sehingga terkadang membuat kita ingin mencoba ini itu membuat ini itu dan akhirnya malah zonk semua. Kerjaan gak beres belajar pun nanggung.
Kalau yang kerja nya kantoran dengan gaji fix sih gak terlalu masalah, paling-palang diomelin atasan. Tapi kalau keseringan ya SP sama PHK pasti mennunggu. Nah kalau yang model kerja lepas bisa bahaya. Bayaran gak turun, client marah-marah dan hasilnya tidak dipercaya. Besok-besok client tersebut tidak akan kontak kita lagi. Oke lah bisa nyari kerjaan lain dari client lain. Tapi kalau begitu terus ya zonk terus.
Kalau saya sendiri salah satu kegiatan refreshing yang sekarang sering dilakukan adalah dengan bersepeda. Refreshing sekaligus olahraga. Ya refresh otak, pikiran dan tenaga. Habis sepedaan capek maka tidur pulas sehingga pas bangun badan bisa seger dan siap bekerja lagi.
Ada banyak cara kok untuk refreshing. Seperti bos adam yang suka berenang atau koh coky yang juga suka berenang dan futsal. Kalau teman saya yang namanya yugo paling seneng travelling dan naik gunung. Pokoke sesuai dengan kesenangan aja. Yang penting bahagia.